Lintasindonews – Surakarta, Ini benar-benar keren dan sangat mengispiratif. Dalam rangka mendorong semangat kompetitif dan peningkatan pemahaman dalam bidang akuntansi, Olimpiade Akuntansi Undha AUB Surakarta resmi dibuka hari ini.
Acara yang diikuti oleh 33 Sekolah Menengah Atas dan Sekolah Menengah Kejuruan di Surakarta ini berlangsung di Gedung Graha Garuda UNDHA AUB dari hari Jumat hingga Sabtu, 25-26 Agustus 2023.
Acara pembukaan dihadiri oleh Ketua Yayasan YKDP Surakarta, DR. Anggoro Panji Nugroho SE, MM dan staf, Rektor UNDHA AUB Prof. Dr. Siti Fathonah, MM, beserta jajaran dosen dan panitia penyelenggara.
Dalam sambutannya, Rektor menyampaikan pentingnya pemahaman mendalam tentang akuntansi dalam mendukung kualitas keuangan perusahaan dan organisasi.
“Olimpiade ini diharapkan dapat memberikan pengalaman berharga bagi para peserta untuk mengembangkan pengetahuan dan keterampilan mereka di bidang ini,” ujarnya.
Kompetisi dibagi menjadi beberapa tahap yang menantang para siswa dalam penerapan konsep akuntansi, analisis laporan keuangan, dan pemecahan masalah terkait. Tim juri yang terdiri dari para akademisi dan praktisi akuntansi akan menilai kinerja peserta berdasarkan kreativitas, akurasi, dan pemahaman konsep.
Ketua Panitia Olimpiade Akuntasi, Zita Adevia Cahya Andini mengatakan semangat peserta olimpiade dari berbagai sekolah sangat antusias sekali.
“Kompetisi semacam ini tidak hanya menguji pengetahuan akademis, tetapi juga kemampuan berpikir kritis dan kerja tim,” katanya.
Zita mengatakan acara ini tidak hanya menjadi wadah untuk mengukur kemampuan dalam bidang akuntansi, tetapi juga sebagai ajang untuk saling bertukar pengetahuan dan pengalaman di antara para generasi penerus bangsa. ”
“Olimpiade Akuntansi ini merupakan bukti nyata semangat dan dedikasi kami dalam memajukan dunia pendidikan di bidang akuntansi. Dalam menghadapi era globalisasi yang semakin kompleks, pemahaman akan ilmu akuntansi menjadi kunci penting untuk mengukur kesehatan dan kemajuan suatu entitas. Melalui kompetisi ini, kami berharap para peserta dapat mengasah kemampuan analitis, dan kreativitas, yang akan sangat berarti dalam karier masa depan Anda,” tambahnya.
Peserta terbaik akan dinobatkan sebagai pemenang Olimpiade Akuntansi Undha AUB Surakarta dan akan menerima hadiah menarik serta pengakuan atas prestasi mereka. Selain itu, acara ini juga menjadi forum untuk berbagi pengetahuan antara siswa, guru, dan profesional akuntansi yang hadir sebagai pembicara dalam seminar terkait akuntansi dan perkembangannya di dunia bisnis saat ini.
Sementara itu, Team Undha AUB, Hendratno sangat mengapresiasi acara seperti ini.
“Tentu ini merupakan bagian dari system pengenalan kami terhadap sekolah-sekolah SMA/SMK se Solo Raya, dan harapan kami aka nada kegiatan kegiatan lain yang dapat memperkenalkan Undha AUB lebih luas ke masyarakat,” ujarnya.
Dikatakan, dengan semangat kompetisi yang tinggi dan dukungan dari sekolah-sekolah serta pihak terkait, Olimpiade Akuntansi Undha AUB Surakarta diharapkan akan menjadi ajang yang memicu minat dan semangat baru dalam belajar serta mengembangkan keterampilan akuntansi di kalangan generasi muda. (Yok/Her/Seno)