LIFESTYLE, Akhir pekan menjadi sebuah hari yang bebas dimana para pekerja dapat melakukan kegiatan ataupun liburan bersama keluarga, istirahat secara batin dan fisik dengan berbagai cara dimanapun mereka berada. Biasanya, akhir pekan terjadi di hari Sabtu dan hari Minggu.
Happy weekend artinya selamat berakhir pekan, di mana biasanya pada akhir pekan orang-orang libur dari pekerjaannya. Ungkapan ini memang kerap digunakan pada rekan kerja atau di tempat kerja. Pasalnya, setelah beberapa hari yang melelahkan, kamu pada akhirnya menemui weekend, hari-hari di mana kamu bisa bersantai.
Sementara itu Weekend produktif adalah tidak menghabiskan akhir pekan dengan aktivitas yang tidak berguna. Daripada hanya berdiam diri di atas kasur dan seharian memegang gadget, Anda bisa mengisi akhir pekan dengan rutinitas yang bermanfaat. Lakukan kegiatan-kegiatan produktif yang tidak bisa dilakukan pada hari kerja.
Contoh Kegiatan Weekend yang Produktif dan tidak sia sia:
1.Melakukan kegiatan olahraga. olahraga.
Menekuni olahraga adalah melakukan aktivitas fisik secara sadar dan sistematis untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan fisik, serta memberikan relaksasi dan hiburan, kamu bisa memilih kesukaanmu misalnya badminton, fitnes, main bola sama teman teman.
2. Menekuni hobi
Lakukanlah kegemaranmu, kesenangan istimewa pada waktu senggang, bukan sebagai pekerjaan utama. Dalam dunia yang semakin sibuk dan penuh tekanan, menekuni hobi telah menjadi salah satu cara efektif untuk menjaga kesehatan mental dan meningkatkan kebahagiaan, kamu bisa saja melakukan hobi kamu, entah itu memasak, main musik atau apa yang sesuai bakatmu.
3. Mengonsumsi makanan sehat.
Agar kamu bisa mendapatkan dan menjaga berat badan yang sehat. Memperkuat tulang. Mendukung perkembangan otak. Mendukung pertumbuhan yang sehat, makanlah sayuran, buah atau sedikit daging.
4. Tidur dengan cukup waktu.
Tidur yang cukup adalah tidur dengan durasi dan kualitas yang baik, sehingga tubuh dapat beristirahat dan pulih dengan baik. Jangan terlalu banyak begadang.
5. Melakukan pekerjaan dengan efisien.
Melakukan pekerjaan rumah secara efisien berarti menyelesaikan tugas dengan baik, tepat, dan cermat, tanpa membuang-buang sumber daya yang tersedia. Sumber daya yang dimaksud bisa berupa waktu, tenaga kerja, biaya, atau yang lainnya.
Artikel ini dikaji dan diambil dari berbagai sumber